Minggu, 27 Mei 2018

KAITAN ANTARA NABI ADAM, GAHARU, DAN NUSANTARA

Hadits-hadits yang menguatkan teori Nabi Adam AS, diturunkan di Al-Hind/Sundaland/Nusatara/Indonesia.
Dari Qatadah RA, beliau berkata bahwa: “Allah SWT meletakkan Baitullah (di bumi) bersama Nabi Adam AS. Allah SWT telah menurunkan Nabi Adam AS di bumi dan tempat diturunkannya adalah di tanah AL-HIND. Dan dalam keadaan kepalanya di langit dan kedua kakinya di bumi, lalu para malaikat sangat memuliakan Nabi Adam as, kemudian Nabi Adam AS pelan-pelan berkuranglah tinggi beliau.” (H.R. Musonif Abdur Razaq)
Dari Ibnu Abbas RA, telah berkata : “Sesungguhnya tempat pertama dimana Allah SWT turunkan Nabi Adam AS di bumi adalah di AL-HIND”. (HR. Hakim)
Dari Ali RA, telah berkata: “Bumi yang paling wangi adalah tanah AL-HIND, disanalah Nabi Adam AS diturunkan dan pohonnya tercipta dari wangi surga.” (Kanzul Ummal).
Dari Ibnu Abbas RA, telah meriwayatkan Ali Bin Abi Thalib RA telah berkata: “Di bumi tanah yang paling wangi adalah tanah AL-HIND (karena) Nabi Adam AS telah diturunkan di AL-HIND, maka pohon-pohon dari AL-HIND telah melekat wangi-wangian dari surga.” (HR. Hakim)
Dari Ibnu Abbas RA telah berkata bahwa jarak antara Nabi Nuh AS dengan hancurnya kaumnya adalah 300 tahun. Dari tungku api (tannur) di AL-HIND telah keluar air dan kapalnya Nabi Nuh AS berminggu-minggu mengelilingi Ka’bah. (H.R.Hakim) Riwayat ini penting kerana kita telah tahu bahwa Nabi Nuh berkemungkinan besar berasal dari Sundaland.
Dari Abu Sa’id Al Khudri RA mengatakan bahawa seorang raja dari AL-HIND telah mengirimkan kepada Nabi Muhammad SAW sebuah tembikar yang berisi halia. Lalu Nabi SAW memberi makan kepada sahabat–sahabatnya sepotong demi sepotong dan Nabi SAW pun memberikan saya sepotong makanan dari dalam tembikar itu. (HR. Hakim)
Dari Abu Hurairah RA berkata bahwa Nabi Muhammad SAW telah menjanjikan kepada kami tentang perang yang akan terjadi di AL-HIND. Jika saya menemui peperangan itu maka saya akan korbankan diri dan harta saya. Apabila saya terbunuh, maka saya akan menjadi salah satu syuhada yang paling baik dan jika saya kembali (dengan selamat) maka saya (Abu Hurairah RA) adalah orang yang terbebas (dari neraka). (HR. An-Nasai)
Dari Ali RA berkata bahwa dua lembah yang paling baik di kalangan manusia adalah lembah yang ada di MAKKAH dan lembah yang ada di AL-HIND, dimana Nabi Adam AS diturunkan. Di dalam lembah itu ada satu bau yang wangi, yang darinya bisa membuat kamu jadi wangi.
Dari Ibnu Abbas RA meriyawatkan dari Nabi Muhammad SAW telah bersabda bahwa Sesungguhnya Nabi Adam AS telah pergi haji dari AL-HIND ke Baitullah sebanyak seribu kali dengan berjalan kaki tanpa pernah naik kendaraan walau sekalipun. (HR. Thabrani). Mengapa? Karena dulu tanah AL-HIND dan ARAB adalah satu daratan.
Dari Ubay bin Ka’ab RA mengatakan: “Saya berkeinginan untuk keluar di jalan Allah ke AL HIND”. Ubay bin Ka’ab RA bertanya kepada Hasan RA: “Berilah saya nasihat!”. Hasan RA berkata: “Muliakanlah perintah Allah dimanapun kamu berada maka Allah akan memuliakan kamu.” (H.R. Baihaqi fii Syu’bul iman)
Dari Sauban RA dari Rasulullah SAW beliau bersabda: “Dua golongan dari ummatku yang diselamatkan Allah dari Neraka yaitu golongan yang berperang di AL-HIND dan golongan yang berkumpul bersama Isa AS.” (Riwayat Nasai dan Ahmad)
Jadi AL-HIND disini adalah Nusantara dan bukanlah India yang seringkali banyak ditafsirkan orang. Bahkan justru India pada masa dahulu adalah bagian kecil dari wilayah AL-HIND atau sekarang INDONESIA.
Namun ini hanya teori yang masih banyak harus ditahkik. Akan tetapi FAKTANYA adalah, di dunia ini, dimanakah yang paling banyak penghasil kayu wangi? Gaharu, cendana, kayu manis, dan kayu-kayu wangi lainnya? Dan negara manakah penghasil gaharu di dunia?
JAWABNYA :
Negeri Indah zamrud Khatulistiwa
NEGERI KU "INDONESIA"
Wallohu A’lam bi Showab
Semoga bermanfaat…

Tidak ada komentar:

Posting Komentar